(c) dailymail.co.uk
- Seiring dengan meningkatnya pengguna gadget di Taiwan, banyak pula user yang merasakan ketidaknyamanan pada mata mereka. Terlalu banyak menatap layar ponsel, monitor dan televisi membuat mereka seringkali merasakan mata kering, pedih, gatal, timbul lingkaran hitam dan berkantung.
Menghadapi fenomena ini, masyarakat Taiwan berbondong-bondong membeli alat pemijat bola mata. Sebuah penemuan nyentrik yang diklaim bisa memijat bola mata bagi mereka yang sering kelelahan menatap ponsel maupun komputer.
Mesin pemijat bola mata ini memiliki getaran yang bisa meredakan kantung mata bengkak serta mengurangi mata lelah dan lingkaran hitam di mata. Alat yang sedang digilai oleh pengguna gadget di Taiwan ini mengalami peningkatan penjualan dalam setahun terakhir hingga 30%.
Kemunculan alat ini dilatarbelakangi oleh banyaknya kasus kematian akibat gadget. Meski kita hanya menggunakan mata untuk melihat smartphone, penggunaan jangka panjang dan dalam waktu yang lama bisa membuat kita mengalami pusing hingga kematian.
Contohnya pada Juli 2012 lalu ketika pemuda berusia 18 tahun meninggal karena bermain game di warnet selama 40 jam. Sedangkan pada bulan Februari, seorang pria ditemukan meninggal setelah menggunakan komputer untuk bermain selama 23 jam.
Dengan menggunakan produk pemijat bola mata ini, mereka mengklaim bahwa para pengguna gadget seperti tablet dan smartphone akan sangat membutuhkan produk tersebut. Mereka juga menyediakan beberapa alat pemijat bola mata yang bisa menyembuhkan sakit kepala, kelelahan dan insomnia.
Sayangnya tidak ada keterangan yang jelas mengenai merk dan harga dari produk tersebut. Mungkin dengan diedarkannya produk itu, bisa membuat banyak pengguna smartphone di jaman sekarang memiliki mata yang lebih sehat.
0 comments:
Post a Comment - Back to Content